0 views
Profil  

Dana Desa di Alokasikan Untuk Penanganan Covid 19

Kabupaten Bogor

BantenOne.com – Dana Desa yang dianggarkan pemerintah Untuk pembangunan Desa, untuk tahap pertama pemerintah perintahkan untuk penanganan pandemi Virus covid 19 ,seperti halnya Desa Curug Kecamatan Gunung Sindur dipokuskan untuk penyemprotan Disinfektan yang sudah dilaksanakan di 9 RW, sedangkan untuk Padat Karya juga sudah dilakukan Betonisasi jalan.

Kepala Desa Curug Eddy Mulyadi, menjelaskan diruang kerjanya untuk tahap pertama lebih fokus pada penanganan Covid 19 yang mana sudah dilakukan penyemprotan sedangkan insfrastruktur yaitu dengan Betonisasi jalan Desa dengan Volume : Panjang 250 meter, lebar 3 meter sedang ketinggian 0,12 meter dengan menghabiskan dana Sebesar Rp. 110.575 000 untuk anggaran tahap pertama tahun 2020.(15/05/20)

Eddy Mulyadi mengatakan mengenai Bantuan Langsung Tunai ( BLT) untuk masyarakat Desa Curug ada 155 Kepala Keluarga (KK) yang juga dianggarkan dari Dana Desa dengan Jumlah Rp.600.000 selama 3 bulan sedangkan untuk wilayah Bogor BLT bukan berbentuk sembako melainkan Uang tunai.

“Itu semua sudah Peraturan Gubernur Jawa Barat dan juga edaran Bupati Bogor ini semua sudah jelas, dan mudah mudahan uang tersebut sudah bisa di terima masyarakat sebelum hari raya idul Fitri, melui Bank yang sudah ditunjuk pemerintah Provinsi jawa Barat, “Tutup H.Eddy Mulyadi.(red)